English
French
German
Spain
Italian
Dutch
Russian
Brazil
Japanese
Korean
Arabic
Chinese Simplified

Windows 7: Secepat XP, Secantik Vista


Beberapa hari setelah saya intall Windows Vista, saya langsung memutuskan untuk segera beralih kembali ke Windows XP. Alasannya sederhana, saya tidak bisa bermain game di Windows Vista, dan beberapa aplikasi yang biasa saya pakai untuk bekerja tidak dapat berjalan dengan baik. Sekarang generasi penerus Windows Vista telah diluncurkan. Karena penasaran saya mencoba untuk menggunakan sistem operasi keluaran terbaru dari Microsoft yaitu Windos 7. Dan hasilnya?

Sangat memukau, bahkan pertama kali saya mencoba Windows 7 adalah RC atau Release Candidate yang artinya masih dalam tahap percobaan dan masih akan mengalami perbaikan sebelum akhirnya diluncurkan. Walaupun dalam tahap RC tersebut saya merasakan Windows 7 jauh lebih stabil daripada Windows Vista ketika pertama kali diluncurkan, bahkan mungkin setelah Service Pack untuk Vista dikeluarkan.

Saya punya pekerjaan yang lebih baik dibanding melakukan benchmark seperti memainkan NFS: Shift dan Resident Evil 5, jadi saya akan utarakan sedikit perbedaan Windows 7 dengan XP dan Vista berdasarkan apa yang saya rasakan. Ketika dibandingkan dengan XP, Windows 7 sepertinya masih kalah dalam hal performance. Ada sedikit penurunan framerate pada saat memainkan beberapa game, tetapi dalam hal tampilan grafik agak lebih baik karena Windows 7 telah mendukung DirectX 10. Perlu saya ingatkan bahwa peningkatan tersebut terkadang tidak begitu terlihat antara game dengan mode DirectX 9 dan DirectX 10.

Sedangkan diabanding dengan Vista, jauh lebih baik. Ini berdasarkan pengalaman buruk saya dulu ketika mencoba bermain Mass Effect di Windows Vista yang baru saja saya install, framerate Mass Effect jatuh sampai dapat dibilang tidak dapat dimainkan walaupun settingan grafik telah diturunkan menjadi medium. Waktu booting Windows 7 pun jauh lebih cepat dibanding dengan Vista, dimana waktu menggunakan Vista saya benar-benar sempat menyeduh kopi kemudian minum beberapa hirup sampai akhirnya Vista benar-benar selesai proses booting.

Dalam hal tampilan dan produktifitas memang XP kalah jauh sedangkan dengan Vista, Microsoft sepertinya telah membuat hal-hal yang baik di Vista menjadi lebih baik. Dan membuat hal-hal yang buruk di Vista menjadi lebih dapat diterima. Contohnya adalah fitur User Access Control (UAC) yang sangat saya benci karena selalu mengganggu dengan pertanyaan-pertanyaan yang tidak perlu walaupun saya hanya melakukan hal yang remeh.

Untuk informasi benchmark yang lebih ilmiah dan valid karena didasarkan dengan test secara real time anda dapat mengunjungi situs lain diantaranya:
Windows 7 vs Windows Vista vs Windows XP
Windows 7 Up Close and Personal

Punya Netbook? Segera Upgrade ke Windows 7! Saya tadinya tidak percaya Windows 7 bisa berjalan dengan baik di Netbook. Satu hal yang jelas, Netbook yang dipasangkan dengan Vista adalah ide yangs sangat buruk dan membuat Netbook anda hampir dapat dikatakan tak berguna. Itulah alasan mengapa setelah lebih dari tujuh tahun produsen Netbook hanya mau memasang Windows XP dalam paket penjualannya. Tetapi setelah berhasil menginstall Windows 7 di Asus Eee 1005HA saya menjadi bertambah yakin bahwa Microsoft telah banting tulang untuk menutupi kelemahan Windows Vista.

Karena fungsi utama netbook adalah kerja ringan seperti browsing dan mengetik, Windows 7 adalah pilihan upgrade yang sangat disarankan karena berbagai macam fitur dan tampilan yang lebih baik dari XP. Penurunan performa yang hanya sedikit dibanding dengan Windows XP tidak akan terlalu terasa dan tidak mengganggu pekerjaan anda sehari-hari.

Kesimpulan

Saya bukan penggemar produk Microsoft, yang jelas saya bersedia memakai sistem operasi apapun selama mendukung kesibukan bermain saya dan tentunya kesibukan asli saya dalam hal pekerjaan. Sayangnya sampai saat ini hanya Windows XP yang bisa memenuhi kedua hal tersebut. Sepertinya dengan Windows 7 saya akhirnya bisa melepaskan Windows XP. Walaupun menurut saya Windows Vista adalah produk gagal, tapi saya yakin kemungkinan besar Windows 7 tidak akan memukau seperti saat ini kalau Windows Vista tidak pernah ada.

Sumber: normansyah.com

0 comments:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Cybe7 © 2011 All Rights Reserved.
Template Design by cybe7 | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.